Pertemuan ke-1 Bimbel

Kegiatan BIMBEL di SMPI Al-Azhar 4 Kemandoran dalam Penerapan Mata Kuliah Character Building bersama Teach For Indonesia

 

Kelas : LA65

Dosen : Djoko Purnomo

Waktu : Selasa, 22 Maret 2016

Pukul : 11.05 – 11.45

Lokasi : SMP Islam Al-Azhar 4, Jl. Kemandoran 1 No. 41, Palmerah Barat.

Tim yang Hadir :

Ketua : Yulianto Wijaya

Anggota :

  1. Andi Putri Yasyfin
  2. Calvin Taufik
  3. Ivan Riady
  4. Ramandha Rizky
  5. Tanti Stevany Andriani

Tim yang tidak hadir :

  1. Tigris Bintang Abraham
  2. William Panandra

 

Pada pertemuan pertama ini, kelompok kami bersosialisasi mengenai materi yang diajarkan bersama guru di SMPI Al-Azhar 4. Sebelumnya, Beliau memutuskan agar kita mengajar pelajaran PLKJ untuk murid kelas 1 SMP. Sehingga, pada pertemuan pertama ini kami disarankan untuk mengajar materi yang sedang diajarkan oleh Bapak Toni di kelas. Bapak Toni menyarankan kami semua agar mem-foto copy buku pelajaran yang akan kami buat materinya untuk minggu-minggu selanjutnya.

Persiapan yang kami lakukan sebelum hari pertama mengajar di kelas termasuk persiapan materi yang akan diajarkan dan transportasi. Kami mempersiapkan materi yang akan kami presentasikan di kelas dengan cukup baik. Kami juga menyiapkan transportasi agar bisa dikendarai bersama menuju lokasi bimbel. Kami tiba 1 jam lebih awal dari waktu yang diperkirakan untuk mengajar bimbel di sekolah. Hal ini kami lakukan untuk menghindari macetnya kota Jakarta yang tidak bisa diprediksi.

Di hari pertama mengajar bimbel ini kami lebih menekankan kepada perkenalan diri kelompok kami dan mengawasi kegiatan kelas, sedangkan pengajaran dilakukan oleh Bapak Toni.  Respon murid-murid di kelas 7B kepada kami sangat ramah. Mereka mengajukan pertanyaan kepada kami mengenai maksud kami mengajar di kelas mereka. Mereka juga tidak malu untuk menanyakan seputar kampus  dan jurusan yang kami pelajari. Kelas 7B adalah kelas yang berisi murid-murid bilingual, sehingga kata bapak Toni, mereka lebih cepat menanggapi pembelajaran yang diberikan di kelas. Mereka juga anak-anak yang ramah dan mudah dekat dengan guru yang mengajar di kelas.

Menurut kelompok kami, kelompok kami sudah baik dalam menjalankan disiplin waktu. Kami berhasil mencapai lokasi 1 jam lebih awal dari jam yang dijadwalkan. Semua anggota yang hadir pun aktif dalam memberikan ide dan usulan, baik usulan mengenai waktu dan juga permasalahan yang kami hadapi. Usulan-usulan tersebut kami saring untuk kami ambil keputusan akhirnya. Etika berbicara dalam kelompok kami sudah baik dan sopan.

Kesimpulan:

Hasil kegiatan yang kami lakukan hari ini sudah cukup baik dan dapat diterima. Kegiatan ini dilakukan untuk menanamkan karakter baik kepada mahasiswa/I termasuk sikap jujur dan toleransi. Untuk pertemuan selanjutnya kami akan mempelajari dan mempersiapkan materi yang akan kami berikan kepada siswa/I untuk pertemuan-pertemuan kedepan, InsyaAllah kami akan memberikan pembelajaran yang dapat dimengerti siswa/I baik itu diterapkna dengan metode mentoring ataupun classroom.

Leave a comment